Basarnas Maumere Teken MoU dengan Sejumlah Potensi SAR di Labuan Bajo

- 22 Mei 2024, 12:33 WIB
Basarnas Maumere Teken MoU dengan Sejumlah Potensi SAR di Labuan Bajo
Basarnas Maumere Teken MoU dengan Sejumlah Potensi SAR di Labuan Bajo /

DeranaNTT - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Maumere melaksanakan penandatanganan dengan Airnav Labuan Bajo, RSUD Komodo Manggarai Barat dan PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) bertempat di aula TKOPD Kantor Bandara Internasional Komodo, pada Selasa 21 Mei 2024.


"Pelaksanaan penandatanganan ini merupakan bukti kesiapan awal Basarnas Maumere dengan Airnav Labuan Bajo, RSUD Komodo Manggarai Barat dan PPNI Manggarai Barat untuk mefokuskan kembali peranan ke tiga instansi dalam pelaksanaan operasi SAR dimana Airnav Labuan Bajo, RSUD Komodo Manggarai Barat dan PPNI Manggarai Barat merupakan salah satu unsur Tim SAR Gabungan dalam pencarian dan pertolongan di Manggarai Barat," ungkap Kepala Basarnas Maumere Supriyanto melalui keterangan tertulis yang diterima Rabu.

Baca Juga: Polisi di Labuan Bajo Imbau Warga Tidak Gunakan Trotoar Sebagai Tempat Parkir Kendaraan


Ia berharap kerja sama itu bisa mewujudkan tim SAR Gabungan yang handal dalam pencarian dan pertolongan di Labuan Bajo Manggarai Barat sehingga para masyarakat di.Manggarai Barat yang mengalami kejadian darurat (kecelakaan udara, kecelakaan pelayaran, bencana alam, kondisi membahayakan manusia serta kecelakaan dengan penanganan khusus) lebih cepat terevakuasi ke tangan para medis.

"Penandatanganan ini merupakan bentuk penandatanganan Loca (Letter of Operational Coordination Agreement) antara Basarnas Maumere dengan Airnav Labuan Bajo yang berisikan prosedur apabila terjadi kedaruratan pada penerbangan di wilayah Labuan Bajo, Penandantangan Nota Kesepahaman dengan RSUD Komodo Kab. Manggarai Barat yang sebelumnya telah banyak membantu dalam proses operasi SAR serta penandatanganan Kerja Sama PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Manggarai Barat," jelas sambutan Kepala Biro Hukum dan Kerja Sama Basarnas Didi Hamzar yang hadir dalam acara penandatangan melalui media daring zoom.***

Baca Juga: Pemkab Manggarai Barat Dukung Penuh Sertifikasi Halal UMKM di Labuan Bajo

Editor: Alfons Abun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah