Simak! Profil Gibran Rakabuming Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024

- 23 Oktober 2023, 12:04 WIB
Biodata Gibran Rakabuming, Agama Istri Gibran Selvi Ananda Sebelum Nikah, Gibran Cawapres Prabowo Pemilu 2024
Biodata Gibran Rakabuming, Agama Istri Gibran Selvi Ananda Sebelum Nikah, Gibran Cawapres Prabowo Pemilu 2024 /

DeranaNTT -  Gibran Rakabuming merupakan putra sulung Presiden Jokowi dan Iriana. Dia lahir di Solo pada 1 Oktober 1987, dan merupakan kakak dari Kahiyang Ayu serta Kaesang Pangarep.

Gibran menikah dengan Selvi Ananda pada 11 Juni 2015. Keduanya dikaruniai dua anak yakni Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur Provinsi NTT Teken MoU dengan BPOM

Dia sudah menetap di Solo sejak kecil. Namun saat lulus SMP, Gibran memutuskan untuk bersekolah di Orchid Park Secondary School, Singapura.

Setelah lulus SMA, Gibran berkuliah di Management Development Institute of Singapore. Setelah itu, ia melanjutkan studi di University of Technology Insearch, Sydney, Australia.

Baca Juga: Jangan Dianggap Remeh! 6 Manfaat Daun Mangga untuk Kesehatan yang Sangat Luar Biasa

Selepas lulus kuliah pada 2010, Gibran mendirikan usaha katering yang dijuluki Chilli Pari. Usahanya ini sukses besar, dan bahkan membawa Gibran menduduki jabatan sebagai Ketua Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Indonesia (PJBI) di Kota Solo.

Gibran mulai banting setir terjun ke dunia politik dengan bergabung bersama PDI Perjuangan, partai yang juga menaungi sang ayah. Pada 2021, dia terpilih sebagai Wali Kota Solo dan berpasangan dengan Teguh Prakosa.

Baca Juga: Wali Kota Solo Resmi Diumumkan Sebagai Cawapres Prabowo Subianto

Halaman:

Editor: Mulia Donan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah