Catalina Usme Pimpin Kolombia ke Perempat Final Piala Dunia Wanita

- 8 Agustus 2023, 19:47 WIB
Catalina Usme dari Kolombia merayakan gol pertama mereka saat melawan Jamaika
Catalina Usme dari Kolombia merayakan gol pertama mereka saat melawan Jamaika /REUTERS/Hannah Mckay /

Derana NTT - Catalina Usme tampil gemilang membela tim Kolombia saat berlaga melawan Jamaika. Torehan gol Catalina di babak kedua antarkan Kolombia meraih kemenangan 1-0 atas Jamaika. Kemenangan tersebut meloloskan Kolombia ke perempat final pertama kali selama Kolombia mengikuti ajang tersebut.

Gol Catalina yang merupakan kapten tim pada menit ke-51 membuat para pendukung Kolombia bergembira di Melbourne Rectangular Stadium yang penuh sesak. Gol tersebut juga  memastikan tim Amerika yang masih bertahan di turnamen itu akan melawan Inggris untuk memperebutkan satu tempat di empat besar.

"Kami mewakili seluruh benua Amerika Selatan," kata pelatih Kolombia Nelson Abadia kepada wartawan.

Baca Juga: Rudal Rusia Hantam Apartemen di Ukraina Hingga 2 Kali, 8 Orang Dikabarkan Tewas

"(Hasil) ini memiliki arti yang sangat spesial. Ketika kami lolos ke Piala Dunia, hal pertama yang saya katakan kepada tim saya adalah Kami di sini bukan hanya untuk menghabiskan waktu, kami ingin membuat sejarah," kata Nelson

Pada babak pertama pertandingan berlangsung sengit hingga turun minum tanpa berbuah gol. Setelah gol Catalina, kedua tim saling menyerang habis-habisan dalam pertandingan dua underdog turnamen. Kolombia berupaya menambah gol sedangkan Jamaika ingin samakan kedudukan.

Jamaika 'Reggae Girlz' memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan, namun tidak berhasil dan berakhir dengan menyerah di depan 27.706 penonton, setelah mencapai fase sistem gugur untuk pertama kalinya di Piala Dunia kedua mereka.

Empat tahun setelah Jamaika tersingkir dari grup mereka di Prancis dengan tiga kekalahan telak, pelatih Lorne Donaldson bangga dengan kemajuan Karibia.

Para pemainnya berkompetisi saat terkunci dalam perselisihan gaji dengan federasi nasional mereka, dan telah menggunakan crowdfunding untuk membantu menutupi biaya.

"Saya merasa sangat senang untuk para pemain bahwa mereka bisa tampil di level ini tanpa permainan yang memadai untuk dimainkan (sebelumnya)," katanya.

Halaman:

Editor: Feliks Robi

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah