Tahun 2024, Pemkab Manggarai Upayakan Sertifikatkan 12 Ribu Tanah

- 31 Mei 2024, 15:48 WIB
Pose Bupati Kabupaten Manggarai Herybertus GL Nabit bersama masyarakat
Pose Bupati Kabupaten Manggarai Herybertus GL Nabit bersama masyarakat /Istimewa /

Baca Juga: Lepas 20 Jemaah Calon Haji 2024, Ini Pesan Bupati Manggarai

Di lain pihak, Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Manggarai Siswo Haryanto dalam sambutannya mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam menyukseskan program sertifikasi tanah PTSL.

"Masyarakat bisa membantu pemerintah, berbondong-bondong mendaftarkan tanahnya sehingga menjadi tanah yang bersertifikat. Selama ini kelemahan kita di NTT, partisipasi masyarakat," ungkapnya.

BPN Kabupaten Manggarai, lanjutnya, menargetkan 12 ribu bidang tanah yang disertifikatkan di tahun 2024.

"Itu kami targetkan bulan Juli, itu sudah bersertifikat," ungkapnya.

Baca Juga: Warga Borong Manggarai Timur Sangat Terbantu dengan Kehadiran Angkutan Umum

Ditambahkannya, per 1 Juli 2024 untuk PTSL maupun regis akan menggunakan dua metode yakni melalui analog dan elektronik.

Kepada para masyarakat penerima sertifikat, Siswo berpesan agar dokumen yang telah diterbitkan itu untuk dicek kembali kesahihan data yang termuat dalam sertifikat tersebut.

"Karena kami ini (BPN) manusia biasa, jadi tolong begitu nanti sertifikat diterima tolong dicek (kembali). Jangan dibawa pulang langsung masuk lemari, di bawah bantal, selesai. Tolong dicek kebenaran minimal nama, ukuran," tutur Kepala BPN Kabupaten Manggarai.

"Kami siap bantu, kami siap revisi, kami siap untuk membenarkan, membetulkan," tambahnya.

Halaman:

Editor: Alfons Abun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah