Dukung Ketahanan Pangan, Polres Ende Beri Bantuan Benih Ikan Koi

21 Juni 2024, 21:10 WIB
Polres Ende, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur memberikan bantuan benih Ikan Koi untuk masyarakat /Foto: Istimewa /

DeranaNTT - Dalam rangka memperkuat ketahanan pangan, Polres Ende, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur memberikan bantuan benih ikan Koi kepada kelompok tani Wongamengi di Desa Kedebodu, Kecamatan Ende, Jumat 21 Juni 2024.

Disela kegiatan berlangsung, Kompol Ahmad mengatakan, penyerahan ikan Koi ini bukti dukungan Polres Ende terhadap ketahanan pangan daerah dalam momen Hari Bhayangkara ke-78.

Hal ini, sambungnya, sebagai simbol komitmen Polres Ende dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mendukung program-program kesejahteraan masyarakat lainnya.

Baca Juga: Pemkab Belu dapat Penghargaan dari Kementerian Keuangan

"Terima kasih kepada Bapak Mosalaki dan Kepala Desa Kedebodu atas penerimaan dan sambutannya kepada kami dari Polres Ende. Dalam momen Hari Bhayangkara ini, kami mendukung program-program yang dicanangkan oleh pemerintah, salah satunya ketahanan pangan," ujarnya.

"Kami berharap kelompok tani Wongamengi dapat mengelola benih ikan Koi ini sehingga bisa mensejahterakan warga di sini," sambungnya.

Diakhir sambutannya, ia menyampaikan terima kasih atas dukungan dari tokoh adat, kepala desa, serta seluruh masyarakat, sehingga Desa Kedebodu dapat menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai.

Baca Juga: Cegah Maraknya Judi Online, Propam Polres Sikka Sidak Handphone Anggota

Adapun bantuan tersebut, Polres Ende menyerahkan sekitar empat plastik benih Ikan Koi beserta pakannya kepada kelompok tani Wongamengi.

Kepala Desa Kedebodu, dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih atas bantuan benih ikan Koi beserta pakannya.

"Saya, selaku Kades yang mewakili masyarakat Kedebodu, sekali lagi mengucapkan terima kasih karena Polres Ende telah banyak membantu warga di sini, mulai dari pengobatan stunting hingga pembagian sembako," ujarnya.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Starting Line-Up Georgia vs Ceko, Pada Sabtu 22 Juli 2924

Ia menyampaikan, dengan adanya kegiatan ini, Polres Ende berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat di Desa Kedebodu.***

Editor: Mulia Donan

Tags

Terkini

Terpopuler