Tekan Stunting, Camat Elar Manggarai Timur Pimpin Kegiatan Cek Dapur Mama

- 19 April 2024, 17:44 WIB
Camat Elar Gregorius Bonefasius Surung/istimewa
Camat Elar Gregorius Bonefasius Surung/istimewa /

DeranaNTT - Dalam rangka menekan angka stunting di Manggarai Timur, Camat Elar, Gregorius Bonefasius Surung terus melakukan aksinya dengan memimpin langsung kegiatan cek dapur mama di setiap desa di wilayah kerjanya.

Adapun kegiatan tersebut melibatkan, perangkat kecamatan, PLKB Kecamatan, keluarga stunting, bumil KEK, dan keluarga miskin.

Camat Gregorius dalam keterangan tertulisnya yang diterima DeranaNTT, Jumat sore mengaku sangat terdorong untuk melakukan pola pendekatan ini, karena akhirnya kita mengerti dan tahu betul bagaimana kondisi sebenarnya masyarakat penyandang stunting ini.

Baca Juga: Cek Dapur Mama, Dipimpin Langsung Camat Elar Manggarai Timur

"Program Inovasi DP2KBP3A Kabupaten Manggarai Timur ini sangat menarik dan betul-betul mendapatkan Feedback yang baik di masyarakat. Grebek ini buat orang merasa bahwa stunting itu kondisi luar biasa maka penanganannya tidak boleh biasa-biasa saja. Cek Dapur Mama juga dapat memberikan gambaran situasi dan kondisi sebuah keluarga serta menginformasikan kepada kita intervensi yang tepat bagi keluarga dimaksud," ucap dia.

PLKB Kecamatan Elar Anton Jeradu dan Stefan Irwan, mengaku bahwa Cek Dapur Mama ini sangat relevan dengan konteks lokal dan kebutuhan lapangan.

" Sesuai arahan dan petunjuk kepala Dinas P2KBP3A Manggarai Timur, Kami betkomitment untuk menjangkau semua sasaran terdata dan terpapar potensi stunting dengan Cek Dapur Mama, dan Fokus kepada Bumil KEK dan Risti. Kami bekerja keras agar menekan terjadinya kasus baru, "Jelas Anton.

Baca Juga: Bupati Manggarai Beri Sinyal Bagus untuk Ratusan Nakes yang Sudah Dipecat

Dalam kunjungan tersebut ditemukan dua fakta menarik yaitu seorang anak yang mengalami kesulitan pembiayaan kesehatan, untuk mengatasi penyakit karena tidak punya anus. Dan belum bisa dioperasi karena ketidakmampuan secara ekonomi. Anak kedua yaitu Balita stunting dan menderita kecacatan pada kakinya.

Halaman:

Editor: Mulia Donan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x