Waspada! Kabupaten Manggarai dan Manggarai Timur Akan Diguyur Hujan Lebat Disertai Petir Sore Ini

- 29 April 2024, 14:35 WIB
Ilustrasi: Hujan di Madiun Jumat Ini Hadir Kembali Menjelang Siang Hari, Cek Info BMKG Juanda Selengkapnya!
Ilustrasi: Hujan di Madiun Jumat Ini Hadir Kembali Menjelang Siang Hari, Cek Info BMKG Juanda Selengkapnya! /Pixabay/

DeranaNTT - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca di wilayah Kabupaten Manggarai, Manggarai Timur, dan Kabupaten Ngada sore ini.

Berdasarkan prakiraan cuaca BMKG dilansir dari laman resminya, sebagian wilayah di Kabupaten Manggarai, Manggarai Timur, dan Kabupaten Ngada akan dilanda hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

Baca Juga: Kenapa Disebut Hari Buruh? Simak Ulasannya Berikut Ini

"Akan berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang," tulis BMKG, Senin sore.

Adapun menurut BMKG wilayah di Kabupaten Manggarai yang akan dilanda hujan lebat disertai petir dan angin kencang adalah di Kecamatan Wae Rii, Cibal, Cibal Barat, Langke Rembong, Ruteng, Rahong Utara, dan Reok

Baca Juga: Tahun 2025 Bupati Kabupaten Manggarai Akan Membangun 100 Rumah Adat

Manggarai Timur akan berpeluang terjadi di Kecamatan Lamba Leda Timur, Lamba Leda Utara, Lamba Leda Selatan, dan Lama Leda.

"Kondisi ini akan berlangsung hingga pukul 16.00 WITA," ujar BMKG.***

 

Editor: Mulia Donan

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah