Begini Tanggapan Ketua Desk PDIP Manggarai Timur Saat Balon Bupati Agas Andreas Mendaftarkan Diri

- 25 April 2024, 07:29 WIB
Balon Bupati Agas Andreas Daftar di PDIP/istimewa
Balon Bupati Agas Andreas Daftar di PDIP/istimewa /

DeranaNTT - Ketua Desk PDIP Manggarai Timur, Provinsi NTT, beserta pengurus lainnya menerima pendaftaran bakal calon (Balon) bupati Manggarai Timur Agas Andreas di Pilkada Serentak 2024.

Adapun Agas Andreas resmi mendaftarkan diri di Sekretariat PDIP Manggarai Timur, pada Rabu 24 April 2024.

Ketua desk Pilkada PDI Perjuangan Manggarai Timur, Vinsens Aliman mengatakan partainya membuka ruang kepada semua putra-putri terbaik daerah untuk mendaftarkan diri di Pilkada Manggarai Timur 2024.

Ia menyebut, PDIP pada Pileg 2024 menjadi partai pemenang. Sehingga harapannya Pilkada periode 2024-2029 masuk dalam pemerintahan.

Baca Juga: Balon Bupati Manggarai Timur Agas Andreas Daftar di PDIP

"Tentu hal itu melalui proses panjang salah satunya adalah menjadi partai pengusung untuk bupati dan wakil bupati terpilih,” ujarnya.

Aliman mengatakan, keputusan soal dukungan itu bukan wewenang DPC. Tugas DPC hanya menjaring dengan membuka ruang bagi siapapun yang ingin mendaftar.

Usai mendaftar desk Pilkada PDI Perjuangan Manggarai Timur merekomendasikan nama-nama yang terdaftar ke DPW yang kemudian diteruskan ke DPP.

Baca Juga: Bocah 2 Tahun di Manggarai NTT Tewas Usai Jatuh ke Sungai

Halaman:

Editor: Mulia Donan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x