Balon Bupati dan Wakil Bupati Siprianus Habur-Lucius Modo Daftar di Partai Gerindra Manggarai Timur

- 8 Mei 2024, 11:52 WIB
Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai Timur Siprianus Habur-Lucius Modo saat mendaftar di Partai Gerindra/Selasa 7 Mei 2024
Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai Timur Siprianus Habur-Lucius Modo saat mendaftar di Partai Gerindra/Selasa 7 Mei 2024 /Istimewa

DeranaNTT - Bakal calon (Balon) Bupati dan balon wakil bupati Manggarai Timur, Provinsi NTT, Siprianus Habur-Lucius Modo atau Paket HARUM resmi mendaftar di DPC Partai Gerindra, pada Selasa 7 Mei 2024.

Dalam pendaftaran itu Paket HARUM menyerahkan dokumen pendaftaran dan diterima langsung oleh panitia Desk Pilkada DPC Gerindra Manggarai Timur.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Manggarai Timur, Nobertus Atus menyampaikan terima kasih dan selamat datang untuk paket HARUM yang telah menjembatani Partai Gerindra di Pilkada Manggarai Timur 2024.

Baca Juga: Banyak Sampah Menumpuk di Hutan Bangga Rangga Manggarai Timur

Ia menyampaikan, sejak dibuka pendaftaran dari tanggal 1 sampai 15 Mei 2024 sudah dua paket yang daftar di Desk Pilkada DPC Partai Gerindra Kabupaten Manggarai Timur.

Ia menyebut, daftar pertama dilakukan oleh Agas Andreas-Tarsisius Syukur atau Paket AKUR, kemudian Siprianus Habur-Lucius Modo atau Paket HARUM.

Partai Gerindra, lanjutnya merupakan partai milik rakyat Manggarai yang diketuai oleh presiden terpilih Prabowo Subianto. Untuk itu, bagi siapa saja putra putri Manggarai Timur yang ingin mendaftarkan diri sebagai balon kada akan diterima seluas-luasnya.

Baca Juga: David Sutarto Tegaskan Partai NasDem belum Mendukung Kandidat Tertentu di Pilkada Manggarai Timur 2024

Ia menyembut, DPC Partai Gerindra tidak mempunyai kewenangan untuk menentukan siapa kandidat atau paket yang diusung.

Halaman:

Editor: Mulia Donan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah